Anomali.id – Hari ini (28/03), pada hari ke-16 puasa Ramadan 1445 Hijriah, Presiden Joko Widodo mengajak seluruh jajaran menteri dalam Kabinet Indonesia Maju (KIB) untuk mengadakan acara buka bersama di Istana Negara Jakarta.
Para menteri pria terlihat mengenakan baju koko putih atau batik, sementara para menteri wanita seperti Retno Marsudi dan Sri Mulyani mengenakan pakaian muslimah. Acara buka bersama dimulai pada pukul 17.00 WIB dengan sesi tausiah yang dipimpin oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin. Setelah itu, Gus Miftah memberikan tausiah dan juga memimpin doa bersama Presiden dan para menteri, termasuk doa untuk warga Gaza Palestina.
Baca juga: DPR RI Sahkan RUU Desa
Presiden Joko Widodo duduk berdampingan dengan Wakil Presiden Ma’ruf Amin, sementara tempat makan para menteri disediakan di ruangan yang biasanya digunakan untuk acara kenegaraan lainnya. Presiden juga duduk di meja yang sama dengan Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menko Perekonomian Erlangga Hartarto.
Setelah sesi tausiah dan doa bersama, saat azan maghrib berkumandang, para menteri dan Presiden Joko Widodo bersama Wakil Presiden Ma’ruf Amin membatalkan puasa dan melanjutkan dengan salat maghrib berjamaah di Istana Negara. Menu berbuka puasa disajikan secara prasmanan, termasuk tahu isi, bakwan, martabak telur, martabak manis, dan minuman-manisan segar.
Kegiatan buka bersama ini merupakan momen penting, mengingat tahun-tahun sebelumnya Presiden Joko Widodo tidak mengadakan acara resmi buka bersama di Istana Negara karena situasi pandemi COVID-19. Namun, pada tahun ini, dengan situasi yang lebih stabil, acara ini bisa berlangsung dengan baik. Semoga kegiatan ini berjalan lancar dan penuh berkah bagi semua yang hadir.
Baca juga: Mengarungi Volatilitas Bitcoin
Jangan ketinggalan perkembangan terbaru! Ikuti update berita terkini di anomali.id ! Dapatkan informasi terpercaya dan terbaru setiap hari.
2 thoughts on “Momen Presiden Jokowi Bersama KIB Buka Puasa Bersama”