Anomali.id – Debat seru antara dua bakal calon presiden Amerika Serikat, Joe Biden dan Donald Trump, berlangsung panas pada Kamis malam, 27 Juni 2024 waktu setempat atau Jumat pagi WIB. Disiarkan langsung dari studio pusat CNN di Atlanta, debat kali ini menyuguhkan adu argumen yang tajam dan saling serang antara kedua kandidat.
Isu-isu krusial seperti aborsi, imigrasi, perang di Ukraina dan Gaza, serta cara menangani masalah ekonomi menjadi topik utama. Namun, yang menarik perhatian banyak orang adalah perdebatan mereka tentang cara bermain golf masing-masing. Keduanya bahkan tak berjabat tangan saat memasuki podium, menambah tegang suasana debat.
Mikrofon salah satu kandidat otomatis dimatikan saat pihak lain berbicara untuk mencegah kekacauan. Meski begitu, debat tetap berlangsung panas. Dua pejabat Gedung Putih mengungkapkan bahwa Biden sebenarnya sedang demam saat mengikuti debat. Hal ini membuat para pendukungnya cemas, karena ucapannya kadang terbata-bata, memperkuat anggapan bahwa Biden, di usianya yang ke-81, sudah terlalu tua untuk memimpin AS.
Trump, presiden periode 2017-2021, tak henti-hentinya menyerang Biden dengan tudingan kegagalan dalam menangani masalah ekonomi dan kebijakan luar negeri. Biden berusaha membalas serangan tersebut, namun beberapa kali ucapannya terhenti dan suaranya terdengar pelan dan kurang jelas.
Dalam debat tersebut, Biden menyerang Trump dengan menyebutkan bahwa Trump adalah kandidat presiden AS pertama yang berstatus terdakwa dalam kasus kriminal. Trump menuding Biden tidak membantu Israel menghadapi Hamas dan menyebut penarikan pasukan AS dari Afghanistan sebagai momen paling memalukan dalam sejarah. Trump juga menuding Biden telah memicu Rusia menginvasi Ukraina.
Biden membela diri dengan menyatakan bahwa dia adalah presiden pertama AS akhir-akhir ini yang tidak pernah membuat keselamatan pasukan AS di luar negeri terancam. Dalam isu perang Hamas-Israel, Biden memaparkan proposal gencatan senjata dari Gedung Putih guna menghentikan perang tersebut.
Menjelang akhir debat, suasana semakin panas ketika Biden meragukan berat dan tinggi badan Trump yang sebenarnya. Trump membalas dengan memuji kesehatan fisik dan kognitifnya, serta menyebut dua gelar kejuaraan golf yang ia raih. Biden yang tak mau kalah, menyatakan siap meladeni adu permainan golf dengan Trump, dengan syarat Trump harus membawa tas golfnya sendiri. Jangan ketinggalan anomali terbaru! Ikuti update berita terkini di anomali.id ! Dapatkan informasi terpercaya dan terbaru setiap hari.