Anomali.id – Jalan tol Bogor Ciawi Sukabumi (Bocimi) mengalami longsor yang menyebabkan satu kendaraan terperosok ke dalam jurang. Kejadian ini terjadi di tol Bocimi, tepatnya di KM 64 Cigombong, Sukabumi, Jawa Barat. Dilansir dari tvOnenews Longsoran tersebut mengakibatkan mobil terjun ke dalam jurang.
Seorang kontributor melaporkan, “Saat ini saya berada di pintu tol Parung kuda, di mana tol ini merupakan jalur dari Bogor Ciawi Sukabumi. Kejadian ini terjadi di KM 600, di mana masih ada satu mobil yang terperosok dan satu truk sudah dievakuasi menuju pintu tol Parung Kuda.”
Baca juga : Catatan Dunia Cryptocurrency Maret 2024
Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Sukabumi bersama TNI dan Polri sedang melakukan evakuasi satu kendaraan yang masih terperosok. Dua orang korban yang terperosok di longsoran KM 66 600 ini merupakan warga Parung Kuda yang hendak menuju pintu tol Parung Kuda menggunakan kendaraan minibus. Mereka dievakuasi oleh ambulans ke rumah sakit Sekarwangi Kabupaten Sukabumi dan saat ini sedang mendapat perawatan.
Kejadian ini terjadi setelah hujan deras yang berlangsung sejak sore hari di wilayah tersebut. Cuaca yang buruk terus berlanjut hingga menjelang waktu buka puasa, bahkan hingga malam. Longsornya jalan tol Bocimi tersebut diperkirakan terjadi sekitar pukul 8 malam. Dikabarkan ada dua kendaraan yang terlibat dalam kejadian ini, satu kendaraan minibus dan satu truk.
Baca juga : Jakarta Lagi Banjir, Kemana Politisi PSI ?#trandingtopic
Jangan ketinggalan perkembangan terbaru! Ikuti update berita terkini di anomali.id ! Dapatkan informasi terpercaya dan terbaru setiap hari.
One thought on “Jalan Tol Bocimi Longsor, Satu Kendaraan Terperosok ke Dalam Jurang”